Fakultas Ekonomi dan Bisnis sebagai homebase dalam membuat kurikulum berbasis wirausaha untuk seluruh program studi di lingkungan Universitas Islam Raden Rahmat (UNIRA) Malang. Baik di semester gasal maupun genap, selalu membuat pelayanan terbaik dalam menciptakan iklim kewirausahaan bagi mahasiswa.
Bazar Kewirausahaan yang diselenggarakan pada hari selasa tanggal 20 juni 2023 di belakang gedung utama memperkenalkan produk-produk inovatif yang diciptakan oleh mahasiswa. Tema “Siapapun Bisa Jadi Pengusaha” pun mencerminkan ikhtiar generasi muda dalam memberikan kontribusi bagi negara.
