
Setelah usai UTS dan UAS Fakultas Ekonomi dan Bisnis memberikan kesempatan kepada seleuruh mahasiswa FEB untuk memperbaiki kinerja studynya, dengan membuka pendaftaran program kuliah Semester Antara ( Semester Pendek ). Merujuk pada Kalender Akademik UNIRA Malang, Perkuliahan Semester Antara akan dilaksanakan dengan time line sebagai berikut:
NO | KEGIATAN | WAKTU | KETERANGAN |
1 | Pendaftaran | 23 Juni – 06 Juli 2023 | Ka. TU Fakultas |
2 | KRS Semester Antara | 07 – 08 Juli 2023 | SIMA |
3 | Pelaksanaan | 10 Juli – 10 Agustus 2023 | Daring / Luring |
4 | Pengambilan KHS | 21 – 26 Agustus 2023 | Ka. TU Fakultas |
Adapun ketentuan pendaftaran perkuliahan Semester Antara ( Semester Pendek ) antara lain :
- Memenuhi syarat Peserta semester Antara :
- Matakuliah yang di ambil sudah pernah di tempuh.
- Matakuliah yang boleh diulang adalah Nilai C dan D.
- Maksimal menempuh 12 SKS.
- Nilai maksimal yang diperoleh adalah B.
- Mahasiswa melakukan pendaftaran melalui Link Google Form berikut: https://s.id/SemesterAntaraFEB2022-2023
- Mahasiswa melakukan KRS melalui SIMA masing-masing sesuai dengan data yang diajukan melalui google form.
- Lama perkuliahan Semester Antara dilaksanakan 8 kali pertemuan ( 1 minggu 2 kali pertemuan ) atau kuarang lebih 1 bulan.
- Biaya pendaftaran sebesar Rp. 75.000,-/SKS.
- Pemabayaran pendafataran dilakukan di payment point Bank Syariah Indonesia (BSI).
Dengan adanya perkuliahan Semester Antara ini mahasiswa berkesempatan memperbaiki nilai matakuliah yang telah ditempuh sebelumnya apabila nilai sebelumnya ini kurang memuaskan dan juga memberikan peluang kepada mahasiswa untuk memanfaatkan masa perpindahan semester dengan kegiatan Akademik.